Snapshot

Pesona Alumnus The Doctor DJ School, Siapa Saja Kah Mereka ?

The Doctor DJ School, yang didirikan oleh Disc Jockey wanita, Ijoel Dwijanti Satiaman di kota kelahiran dan tempat dibesarkan, Bandung, — pada belasan tahun lalu —  bergandeng  dengan para muridnya akan  perform live streaming di media FB/IG/Youtube.

Event  perform live streaming di tengah Covid 19, yang diadakan setiap hari Rabu jam 16.00 sampai dengan 20.00 WIB selama bulan bulan September 2020,  dilakukan di rumah atau studio masing-masing, demikian  disampaikan oleh Ijoel Dwijanti, yang merupakan  FDJ sejak tahun 1986. “Karena belum memungkinkan untuk membuat event dengan mendatangkan orang banyak maka dilakukan di rumah atau studio masing-amsing.  Tentu  ini juga  untuk menghormati anjuran Pemerintah yaitu #diRumahaja namun tetap berkarya.”

Lanjutnya,”Ini bukanlah acara mendadak. Saya dan  murid-murid  The Doctor DJ School, sudah merencanakan bikin reuni lintas angkatan siswa-siswa dari tahun 2000 hingga 2020. Tapi  adanya Covid 19, maka kita perform di studio masing-masing saja, dan  reuni yang saya selenggarakan ini akan mengundang alumnus dari berbagai daerah,  Bandung, Bali, Yogya, Surabaya, Medan, Pekanbaru, Palembang, dan beberapa kota lain.”

Dalam catatan, para siswa siswi yang akan perform adalah : Melz Mo7ito, Fairy Angel, Nadya Wang, EQ beatjunk (Makassar), Firo (Yogyakarta), Dado, G One (Bekasi), Reza, Panji Tount, Ical & Adit, serta masih banyak lagi.

Para siswa siswi  alumnus The Doctor School — semula bernama Ijoel DJ School — yang perform, tercatat  sudah  berhasil malang melintang di Indonesia bahkan Luar Indonesia.

“Puji Tuhan, semua adalah berkat dari Tuhan kita diberikan talenta di bidang DJ,” ujar Ijoel Dwijanti, Peraih Indonesia DJ Festival 1986 dan Winner of Aseam DJ Festival 1987, yang berprofesi sebagai Praktisi Hukum.

[]Andriza Hamzah

Photo : Dok. The Doctor DJ School

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *